Ayu Ting Ting memiliki satu buah hati yang cantik jelita bernama Bilqis Khumairah Razak dari pernikahannya dengan Henry Baskoro Hendarso atau akrab dipanggil Enji. Bilqis lahir pada 28 Desember 2013 di Rumah Sakit Bunda, Jakarta. Namun pernikahan Ayu Ting Ting dan Enji berujung perceraian pada 1 April 2014.
Selepas perceraian, Ayu Ting Ting menjadi single parent dan merawat Bilqis sepenuh hati. Saat ini, Bilqis telah berusia 10 tahun dan mulai percaya diri tampil di depan kamera. Seperti baru-baru ini, Bilqis tampil di acara Amazing Kids Favorite Awards 2024. Dia ditemani sang ibu, Ayu Ting Ting menyanyikan lagu asal Korea Selatan yang lagi trending.
Namun para haters yang tampaknya iri dengan bakat Bilqis tidak tinggal diam. Mereka menyerang dan meledek Bilqis saat menyanyikan lagu tersebut. Sontak Ayu Ting Ting pun geram dan maju membela buah hati. Apa yang dilakukan Ayu Ting Ting? Langsung saja scroll ke bawah!
1. Bermula Dari Duet Ibu-Anak
Ajang penghargaan Amazing Kids Favorit Awards 2024 tayang di GTV pada hari Minggu, 11 Agustus 2024. Terdapat 6 kategori nominasi dan 1 nominasi khusus yang dipilih langsung oleh anak-anak di Indonesia untuk mengapresiasi orang-orang berprestasi agar terus berkarya. Menariknya, acara tersebut juga dimeriahkan dengan penampilan sederet artis terkenal. Siapa saja mereka?
Acara Amazing Kids Favorit Awards 2024 dimeriahkan oleh JKT48, Jirayut, Quinn Salman, Gisella Anastasia dengan Gempita Nora Marten, serta Ayu Ting Ting bersama putrinya, Bilqis. Setelah acara, Ayu Ting Ting mengunggah cuplikan penampilannya bersama Bilqis saat membawakan lagu “SHEESH” dari BABYMONSTER di akun TikTok pribadinya @ayutingting.
“Sheesh by bilqis. bunda bangga sekali nak….trs semangat belajar nak ya,” tulis Ayu Ting Ting di akun TikTok. Bukannya mengapresiasi, para haters malah mencibir penampilan Bilqis dan Ayu Ting Ting. Seperti apa cibiran para haters? Langsung simak fakta selanjutnya.
2. Para Haters Menyerang
Para haters pun tidak tinggal diam melihat prestasi Bilqis yang berhasil membawakan lagu “SHEESH” dengan sangat baik. Pasalnya para haters mencibir Bilqis yang kerap salah lirik saat menyanyikan lagu “SHEESH” bersama Ayu Ting Ting. Mereka menyindir dengan kalimat-kalimat kejam loh!
Contohnya ada hater yang menuliskan, “Rap buatan diri sendiri,” “Katewotek,” “bilqis makannya kimchi dari lahir jadinya jago nyanyi bahasa cina,” atau hater yang sok-sok-an bisa bernyanyi dengan berkomentar, “sini mic nya biar gua nyanyi nya.”
3. Ayu Ting Ting Geram
Melihat para haters menyerang penampilan Bilqis, Ayu Ting Ting pun geram dan tidak tinggal diam. Dengan menggunakan the power of emak-emak, dia berusaha membalas berbagai komentar para haters.
Menanggapi komentar haters tentang Bilqis salah lirik, Ayu Ting Ting langsung membalas, “Knpe lu ada masalah ape ama anak kecil hah? Sini ntr klw gw samperin nangis hahhahahaha minta ampun, smp anak kecil lu julitin, dmn hati lu manusia.”
Saat jumpa pers, Ayu Ting Ting mengaku jarang meladeni haters, tapi kalau sudah mem-bully buah hatinya, dia tidak akan diam saja. Ayu Ting Ting mengatakan, “Iya kan jarang-jarang ya saya kayak gitu (menanggapi komentar kebencian). Karena kan ya anak kecil terus itu (yang di-bully) anak saya juga.”
4. Ayu: Kalau Saya Tangkap Nangis
Ayu Ting Ting berusaha untuk tidak membawa komentar kebencian itu ke ranah hukum. Pasalnya dia sudah tahu kalau akun-akun itu bodong dan pemiliknya adalah anak-anak yang akan menangis kalau harus terseret langkah hukum.
“Nah pas saya kemarin lagi syuting lagi nggak ngapa-ngapain terus buka sosmed liat komenan dari akun bodong ya tepatnya. Itu bocah-bocah ya yang kalau saya tangkep nangis jerit kayaknye jadi ya namanya orang tua manusiawi baca comment sambil saya ledekin mereka (akun bodong),” pungkas Ayu Ting Ting.
5. Banyak Yang Memuji Bilqis
Walaupun penampilan Bilqis tuai komentar kebencian dari haters, akan tetapi tidak sedikit juga yang memuji penampilan Bilqis. Banyak yang berpendapat kalau Bilqis berbakat sebagai vokalis dan rapper. Bahkan tidak sedikit yang berpendapat kalau Bilqis bisa debut sebagai penyanyi di Korea Selatan.
Seperti netizen yang berkomentar, “Baguss banget loh , lagu ini di bawain sendiri untuk seumuran bilqis sampe merinding pas nada yg tinggi gak fals ,, semoga anakku juga bisa jadi penyanyi aminnn.”
Atau netizen yang menyayangkan tindakan haters, “Ksni Krn LG rame Bilqis dirujak netizen.. PD menghina.. pas w liad laaahh ini bagusss suaranya bagus stabil gak fals.. lagu grup dinyanyiin sendiri mana masih kecil.. kerenn bilqiss.. km hebat jgn dengerin netizen blm tentu mereka bisa kaya kamuu… Semangat..!!!”
6. Bukan Penampilan Pertama
Penampilan Bilqis dan Ayu Ting Ting menyanyikan lagu “SHEESH” bukanlah yang pertama kali loh! Mereka berdua sudah sering duet dengan menyanyikan lagu-lagu trending asal Indonesia, Korea Selatan, India, bahkan Turki. Contohnya seperti saat Bilqis menyanyikan lagunya BLACKPINK, New Jeans, hingga Ae Dil Hai Mushkil.
Penampilan Bilqis terlihat bagus dan sudah berbakat menyanyi sejak kecil. Bahkan dia bisa bernyanyi nada tinggi dengan stabil, percaya diri, dan terlihat tegas. Alhasil banyak netizen yang penasaran dengan perkembangan bakat Bilqis, baik di dunia tarik suara dan hiburan Tanah Air.
“Masih kecil sudah punya vocal cakep gini, besok gede semoga karier mu melebihi bundanya y Qis, semoga menjadi anak yang memberikan berkahnya kepada semua orang baik di sekitarnya, semoga jadi anak yg Sholeha, berbakti kepada orang tua, pada kakek neneknya, orang sekitarnya, agama dan negara kelak, insyaallah,” puji netizen dalam video YouTube saat Bilqis dan Ayu Ting Ting bernyanyi lagu “Dynamite” milik BTS.